Langsung ke konten utama

His Purpose His way, kehendakNya dan CaraNya. (Masih Tentang Pengurapan)

Generasi Muda JPCC yang membuka acara kebaktian kali ini :) 


Sedikit berbeda dari minggu sebelumnya, kali ini ada Youth Invasion. Kita akan dilayani oleh generasi muda dari Gereja JPCC. Kreativitas dan suasana segar terasa di kebaktian kali ini. Langsung saja kebaktian minggu ini dibuka dengan Mazmur 28:8 (TB)  TUHAN adalah kekuatan umat-Nya dan benteng keselamatan bagi orang yang diurapi-Nya! 

Dilayani oleh Ps. Sidney Mohede. Agak berat tentang pengurapan dan mesaggenya lebih kepada beliau sendiri. 

Banyak orang kristen belum mengerti tentang pengurapan sesungguhnya. Beberapa mengkaitkan pengurapan dengan hal-hal yang berbau mistis, magis bahkan spooky

Bahayanya adalah kita seringnya mengejar pengurapan yang datangnya dari Tuhan ketimbang mengejar Tuhan yang memberikan pengurapan iru sendiri (kita salah mengejar).

Ps. Sidney Mohede

Pengurapan adalah manifestasi kehadiran dari Tuhan. Atau lainnya dari pengurapan adalah untuk memperlengkapi kita melakukan sesuatu, sesuatu yang sejatinya tidak bisa kita lakukan.


Tapi ada perbedaan antara karunia dan pengurapan? Karunia memang berbeda-beda sementara urapan itu sama yang diberikan Tuhan. 

Perjanjian lama menjelaskan urapan diberikan kepada Raja, Nabi atau orang yang berkenan,  sementara ketika Yesus lahir Ia memberikan kuasa dan urapan Roh Kudus yang sama kepada semua  anak-anakNya. 

Kisah Para Rasul 1:8 (TB)  Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi."

Agar kita menjadi saksi kemanapun kita pergi. Berbeda ya, antara menjadi saksi dan bersaksi.

1 Yohanes 2:20 (TB)  Tetapi kamu telah beroleh pengurapan dari Yang Kudus, dan dengan demikian kamu semua mengetahuinya.

Are we doing things ini His way atau our way? Terkadang kita suka lupa, yang seringnya kita mau adalah doing in our way bukan His way.

Kita sudah diurapi oleh Tuhan. Dan memiliki kemampuan sama dengan hamba-hamba Tuhan lainnya. Analoginya adalah bola basket. Bola Basket biasa dipasaran itu seharga 200 ribuan dan akan berubah harganya naik menjadi berkali - kali lipat ketika ada tanda tangan dari Michael Jordan dan Michael Jakson. Bayangkan bola yang awalnya 200 ribu mendadak naik menjadi 2 M-an.

Padahal hidup kita juga serupa dengan bola basket tadi, kita sudah ditandatangani oleh Tuhan Yesus sendiri melalui darahNya. Sudah seharusnya harga kita menjadi mahal dan berharga.

2 Korintus 4:7-18 (TB)  Tetapi harta ini kami punyai dalam bejana tanah liat, supaya nyata, bahwa kekuatan yang melimpah-limpah itu berasal dari Allah, bukan dari diri kami.Dalam segala hal kami ditindas, namun tidak terjepit; kami habis akal, namun tidak putus asa; kami dianiaya, namun tidak ditinggalkan sendirian, kami dihempaskan, namun tidak binasa. Kami senantiasa membawa kematian Yesus di dalam tubuh kami, supaya kehidupan Yesus juga menjadi nyata di dalam tubuh kami.Sebab kami, yang masih hidup ini, terus-menerus diserahkan kepada maut karena Yesus, supaya juga hidup Yesus menjadi nyata di dalam tubuh kami yang fana ini.Maka demikianlah maut giat di dalam diri kami dan hidup giat di dalam kamu. Namun karena kami memiliki roh iman yang sama, seperti ada tertulis: "Aku percaya, sebab itu aku berkata-kata", maka kami juga percaya dan sebab itu kami juga berkata-kata.

Karena kami tahu, bahwa Ia, yang telah membangkitkan Tuhan Yesus, akan membangkitkan kami juga bersama-sama dengan Yesus. Dan Ia akan menghadapkan kami bersama-sama dengan kamu kepada diri-Nya.Sebab semuanya itu terjadi oleh karena kamu, supaya kasih karunia, yang semakin besar berhubung dengan semakin banyaknya orang yang menjadi percaya, menyebabkan semakin melimpahnya ucapan syukur bagi kemuliaan Allah. Sebab itu kami tidak tawar hati, tetapi meskipun manusia lahiriah kami semakin merosot, namun manusia batiniah kami dibaharui dari sehari ke sehari.
Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang melebihi segala-galanya, jauh lebih besar dari pada penderitaan kami.Sebab kami tidak memperhatikan yang kelihatan, melainkan yang tak kelihatan, karena yang kelihatan adalah sementara, sedangkan yang tak kelihatan adalah kekal.

Urapan Tuhan menguatkan kita.  Everthing you asked for is preparing in what you will get. 

Galatia 2:20 (TB)  namun aku hidup, tetapi bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan Kristus yang hidup di dalam aku. Dan hidupku yang kuhidupi sekarang di dalam daging, adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah yang telah mengasihi aku dan menyerahkan diriNya untuk aku. 

Terakhir Ps. Sidney menutup dengan manis dari sebuah ungkapan "Let your love for God Change the world and your Circumstences but never let the world and circumstences change your love to God''.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Finding Jesus Christ (Merry Christmas)

Hanya orang agamawi yang iri ketika melihat kasih Tuhan melimpah atas orang lain. Alasan kita taat sama Tuhan karena hendak membalas kasihNya, bukan menuai keselamatan tapi sudah menerima keselamatan terlebih dahulu. Dibuka dengan ayat  Lukas 19:38 (TB)  Kata mereka: "Diberkatilah Dia yang datang sebagai Raja dalam nama Tuhan, damai sejahtera di sorga dan kemuliaan di tempat yang mahatinggi!" Dan Ps Jose membuka  khotbahnya dengan Matius 1:23 (TB)  "Sesungguhnya, anak dara itu akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki, dan mereka akan menamakan Dia Imanuel" — yang berarti: Allah menyertai kita. Tema kita adalah Finding Jesus, menemukan Yesus dalam kehidupan kita.  Kelahiran Yesus adalah wujud dari penyertaan Tuhan dalam kehidupan kita. Orang Yahudi mengenal Tuhan melalui tiang awan dan tiang api, itu sebelum Yesus lahir.  Allah sendiri karena kasihNya memberikan satu-satunya yang Ia miliki yaitu anakNya yang tunggal....

Kasih yang mengubahkan dunia.

Joel A`Bell Lalu kata Yesus: "Aku pun tidak menghukum engkau. Pergilah, dan jangan berbuat dosa lagi mulai dari sekarang." Minggu ini seperti minggu lainnya bedanya hari ini dilayani  Ps. Joel A'Bell datang langsung dari Hillsong untuk melayani Jemaat Jakarta. Beliau juga menceritakan sedikit kedekatan Australia dengan Indonesia bahkan di  Hillsong ada beberapa orang Indonesia yang melayani disana.  Tapi sebelum masuk kedalam kebaktian, jemaat disambut dengan ayat dari  Kolose 3:9-10 (TB)  Jangan lagi kamu saling mendustai, karena kamu telah menanggalkan manusia lama serta kelakuannya,  dan telah mengenakan manusia baru yang terus-menerus diperbaharui untuk memperoleh pengetahuan yang benar menurut gambar Khaliknya; Kasih yang mengubahkan dunia. Yohanes 8:1-11 (TB)  tetapi Yesus pergi ke bukit Zaitun. Pagi-pagi benar Ia berada lagi di Bait Allah, dan seluruh rakyat datang kepada-Nya. Ia duduk dan mengajar mereka.Maka ahl...

Kenali Pribadi Roh Kudus dan Peka akan Tuntunannya.

Kita dituntut untuk belajar  mengenal pribadi roh kudus dan semakin peka akan tuntunannya. Kegiatan akhir tahun lanjut ke awal tahun lumayan padat, tapi baru selesai menuliskan peengalaman beberapa maskapai aja. Memang sich pengalaman naik pesawat selalu menyenangkan meskipun sudah beberapa kali, beberapa maskapai yang masuk dalam catatan saya beberapa waktu lalu itu ada maskapai Citilink  dan dilanjut dengan Lion Air .  Masuk kantor langsung lanjut dengan kegiatan yang ada , pokokonya awal tahun ini lummayan seru, riweuh tapi tetap menyenangkan. Nah akhirnya baru bisa kembali beribadah normal itu minggu ini di JPCC Kota Kasablanka. Sepertinya setia minggu pertambahan jemaatnya luar biasa, semakin banyak saja yang berkunjung ke JPCC. Semoga ini bukan warning bagi gereja-gereja lokal yang berada disekitarnya. Ok langsung aja ke catatan yang berhasil saya rangkum untuk ibadah kali ini ya. Untuk pelayanan firman Tuhannya dilayani oleh Ps. Jefrey Ra...